Senin, 11 Maret 2013

CARA MENAMBAH PENULIS BLOG

Bagi pemilik blog yang mungkin malas untuk mengupdate blognya tapi tidak ingin meninggalkan blog tersebut ada baiknya sobat blog yang malas tersebut membayar seseorang untuk menulis pada blognya, dan bagi para penulis yang tidak mau bersusah payah untuk membuat blog yang harus mulai dari awal, ada baiknya juga sobat penulis yang tidak mau buat blog tersebut mengikuti cara berikut ini.
Dalam dua hal diatas mungkin kasusnya sangat berbeda, tapi saling melengkapi. untuk yang blogger tapi malas menulis dan update blognya bisa untuk karena blognya selalu diupdate oleh si penulis, disisi lain, penulis tersebut mendapatkan bayaran dari blog yang di buat media penulisannya tersebut. 
Inti dari penjelasan yang panjang lebar diatas adalah bangaimana cara menambahkan penulis pada akun blogger yang malas menulis. berikut adalah caranya :
1.  Cari penulis dulu yang mau diajak kompromi dan bersepakat bekerja sama dengan sobat
2.  Setelah ketemu dan bersepakat, tinggal tambahkan dah tuh email si penulis kepada akun blog sobat blogger, berikut cara menambahkannya :
Bagi pemilik blog 
-  masuk dulu ke dalam blogger
-  kemudian masuk ke Setelan
-  cari opsi izin
-  dibawah opsi tersebut ada nama penulis tunggal sekaligus administrator, yaitu sobat sendiri
-  dibawahnya lagi ada tulisan +tambah penulis
-  klik tulisan tersebut, dan masukan email penulis yang akan ditambahkan tersebut
-  kemudian klik Undang Penulis

-  terakhkir sobat tinggal beri tau kepada si penulis bahwa sobat sudah mengirim undangan kepadanya.
Bagi penulis yang gak mau buat blog
-  Masuk ke akun email sobat
-  Kemudian akan ada email masuk kepada sobat dari sobat blogger diatas
-  dalam email tersebut terdapat sebuah link, klik link tersebut
-  sobat akan dobawa ke halaman Dashboard Blogger, dan blog sobat yang diatas akan masuk ke dashboard blog sobat penulis, tapi tentunya dengan izin yang dibatasi.
-  dan mulailah menulis disana. mungkin bagi sobat penulis yang tidak tau cara menulis entri baru silahkan masuk kemari
Bagi Keduanya 
Silahkan melakukan kerja sama yang baik, dan saran saya jangan sampai ada dari salah satu pihak yang dirugikan apapun, malah harusnya saling menguntungkan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar